Jumat, 21 November 2008

Alhamdulillah......

Apa yang telah direncanakan tak selalu bisa terwujud menjadi sebuah kenyataan... selepas dari menyelesaikan pendidikan aku ingin melanjutkan study ke Perguruan Tinggi, waktu itu aku dapat kesempatan mendapatkan Bantuan bea siswa dari Salah satu Bank dikota ku..

tapi takdir berbicara lain aku tak bisa mewujudkan rencanaku karna keadaan , keluarga tak cukup punya biaya... sempat ada perasaan sedih ,akhirnya akupun mencoba untuk bisa mengikhlaskan semuanya dan ternyata ada satu kejutan dibalik semua ini alhamdulillaha berkat do'a dan spirit dari keluarga aku mendapatkan kesempatan bekerja menjadi PTT Staf Protokol di Pemerintah Daerah Kabupaten Kotabaru, sedih pun berganti bahagia ... karna dari hasil bekerja aku bisa membantu keluarga.

Tak terasa waktu begitu cepat berlari.. hampir tiga tahun aku bekerja ada banyak wawasan maupun pengalaman yang aku dapatkan, namun sayang akhirnya aku harus meninggalkan pekerjaan ku ini karna aku harus mendampingi suami yang bertugas diluar kota.. lagi-lagi ada perasaan sedih menyelimuti.. takut aku tak bisa kembali mendapatkan pekerjaan tapi ternyata semua tak seperti yang aku pikirkan... alhamdulillah dengan ikhlas dan terus berusaha akupun kembali mendapatkan pekerjaan baru yaitu menjadi staf keuangan pada salah satu perusahaan tambang, tidak hanya itu aku juga mendapatkan kesempatan untuk bekerja sebagai presenter pada salah satu TV lokal, walaupun akhirnya untuk kedua kalinya aku harus meninggalkan kembali pekerjaanku karna suamiku dimutasikan tugasnya...

kembali kupasrahkan diri kepadaNya
untuk tetap ikhlas dan berusaha .. dan tak pernah ku duga sungguh luarbiasa aku kembali mendapat pekerjaan yaitu menjadi staf keuangan untuk sebuah koperasi sya'riah...

Dari semua ini membuat aku semakin menyadari bahwa
betapa besar Cinta dan Kasih sayang Nya ,
betapa luas anugerah Nya
apabila kita mau menjadi insan yang ikhlas, Tawakal dan selalu berpasrah diri kepada Nya

Alhamdulillah... alhamdulillah... kuhanturkan pada Mu... Illahi Rabbi...

Tidak ada komentar: